Kapolrestabes Makassar Pimpin Upacara Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana


 Makassar- Polrestabes Makassar menggelar upacara Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun, XVI Tahun, dan VIII Tahun 2026 kepada sejumlah personel Polrestabes Makassar.

Upacara dilaksanakan pada Selasa (27/01/2026) pukul 08.00 Wita di halaman Apel Mapolrestabes Makassar dan dipimpin langsung oleh Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana, SH,SIK,M.Si.

Dalam amanatnya Kapolrestabes Makassar menyampaikan Upacara ini merupakan momen yang sangat penting dan bermakna, bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan bentuk penghargaan dari negara kepada anggota polri yang telah menunjukkan kesetiaan, kejujuran, kedisiplinan, serta pengabdian selama masa dinasnya.

“Atas nama pimpinan polri polrestabes makassar dan institusi kepolisian negara republik indonesia, saya menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada seluruh penerima tanda kehormatan setya lencana pengabdian pada kesempatan ini”,ujar Kapolrestabes Makassar-

Prestasi dan keteladanan yang saudara tunjukkan patut menjadi contoh dan inspirasi bagi seluruh anggota polri lainnya.

Sebanya 83 personil Polrestabes Makassar  menerima Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun, XVI Tahun, dan VIII Tahun berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia, sebagai bentuk pengakuan atas pengabdian yang konsisten dan berkelanjutan.

Lebih baru Lebih lama